JADILAH ORANG YANG DIPERCAYAI

 Renungan Hari Jumat, 02-09-2022

Hari Biasa Pekan XII - Tahun C/II

1Kor. 4:1-5; Luk. 5:33-39

Santu Paulus memberi apresiasi dan dukungan bagi para pelayan Allah. Yang dituntut dari para pelayan Allah menurut Paulus adalah mereka harus dapat DIPERCAYAI. Jika dapat dipercayai maka seorang pelayan Allah tidak perlu takut akan pengadilan yang dilakukan oleh manusia. Paulus ambil contoh akan dirinya sendiri. Dia tidak takut diadili ssbab segala sesuatu yang dia kerjakan adalah benar di hadapan Allah dan berguna bagi keselamatan sesama. Jadi sesungguhnya hanya Allah-lah yang berhak untuk menghakimi, sedangkan sesama manusia sama sekali tidak ada kapasitas untuk menghakimi. 

Yesus dalam injil juga mengeritik mereka yang mau menghakimi para murid-Nya yang tidak berpuasa. Masalah puasa Pertama-tama bukanlah hal untuk dipamerkan. Alasan Yesus karena "sang mempelai" yakni Diri-Nya masih bersama mereka. Akan tetapi ketika Yesus memasuki saat-saat dihakimi oleh dunia, disesah, dianiaya, disalibkan dan dibunuh, saat itulah para murid-Nya harus berpuasa. Berpuasa agar memperoleh kekuatan, ketabahan iman dan teguh dalam pengharapan sehingga tetap menyalakan api cintakasih di tengah dunia yang penuh kebencian, perselisihan, Perseteruan dan kejahatan lainnya. 

Marilah kita memohon rahmat kekuatan Roh Kudus agar memampukan kita menjadi para pelayan dan pewarta Kabar Gembira yang dapat dipercayai oleh Tuhan dan manusia. 

Di hadapan terang Sabda Allah dan Roh pemberi karunia lenyaplah kegelapan dosa dan kebutaan manusia tak beriman. Dan semoga hati Yesus hidup dalam hati semua manusia. Amin. 

Salam dan berkat, 

Pastor Paroki EKUKARDO, 

P. Kris Sambu SVD 


Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

INILAH TUBUH-KU, INILAH DARAH-KU

TERANG YANG BENAR MENGHALAU KEGELAPAN DOSA

BETAPA DAHSYATNYA DOA ITU